Filipi 4:19And my God will supply all your needs according to His riches in glory in Christ Jesus.
He is my dearest pop🌻
Kena stroke ketika aku masih bayi, 'terpisahkan' dari keluarganya a.k.a divorced, tapi tetap bertanggung jawab sebagai seorang papa meski kekurangan. Kita tidak banyak waktu bersama. Ketika masih bocil aku merasa asing, tidak berani dekat dengannya. Sampai aku lebih dewasa, aku mulai mengerti dan ingin dekat dengannya. Tapi Tuhan lebih sayang pop🕈 Dia seorang traveler HAHAHA dilihat dari album foto sebelum sakit. Periang, pemimpin, baik hati, cerdas, ramah 💛Aku selalu membayangkan kami sekeluarga pergi traveling dengannya. Aku tidak terlalu banyak kenangan tentangnya sehingga sulit mimpi papa.
Setelah sekian lama, aku bermimpi, kita berempat pergi liburan ke suatu tempat. Meski kondisi tangan kanan papa masih stroke, dia sangat terlihat sehat dan ceria. Aku sangat senang melihat papa-mama duduk di depan kami. Kita makan bersama, naik becak. Aku sangat senang bisa melayani papa. Membantu keperluan dia saat stroke.
Seperti nyata...bahkan saat bangun.
Aku teringat dengan lagu 'Kau menyediakan yang kuperlu, Kau setia, Kau mulia.'. Aku sangat terharu aku bisa melihat dan merasakan pergi dengan papa meski hanya mimpi. Bahkan ketika menemukan foto ini, aku tidak menyangka bisa melihat wajah 'baru' papa. Ketika aku tidur, Tuhan menyediakan yang kubutuhkan. Kalau selama ini aku hanya berpikir tentang benda/materi, ternyata bisa lebih dalam.
😁
I really miss you pop. satu2nya penghiburanku adalah ketika tiba saatnya kita akan bertemu. aku berharap ke Tuhan kita di tempat yang sama bersamaNya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar